
CAHAYASIANG.ID, Jakarta – Presiden Prabowo Subianto menghadiri telekonferensi, tepatnya lebih spesifik membahas mengenai Harga Gabah, Senin (3/2/2025).
Pada kesempatan itu, Dirinya memberi penekanan, Masalah Pangan adalah hidup dan mati nya Bangsa Indonesia.
“Saya ulangi masalah pangan, adalah masalah kedaulatan. Masalah pangan, adalah masalah kemerdekaan, Masalah pangan adalah survival kita sebagai bangsa,” tegas Prabowo.
Sambil menegaskan, Dia mengatakan, Kalau kita mau menjadi negara maju Pangan harus aman dulu.
“Saya minta semua pihak untuk dengan hati yang tulus, dengan cinta tanah air. Dengan cinta merah putih, dengan patriotisme yang tinggi, setia kepada tujuan ini. Petani kita adalah produsen, Produsen pangan, hidup mereka harus baik. Kesejahteraan mereka harus meningkat,” kata Prabowo.
Sambungnya, Karena itu, Pemerintah Republik Indonesia sudah menetapkan harga gabah kering giling yang dibeli dari Petani, kering panen adalah 6.500 rupiah.
“Saya ulangi, saya siap keluarkan PP. Saya tidak main-main, ini adalah masalah kebangsaan. Pengusaha harus untung, tapi tidak bisa untung seenaknya, Semua pihak harus menang. Produsen, Petani, Pengusaha, dan konsumen, kalau Negara lain bisa? Indonesia harus bisa juga,” pesan Prabowo.
“Kalau tidak mau ya sudah tutup saja. Ngak usah bikin penggilingan padi, Saya ambil alih, Negara akan ambil alih penggilingan padi. Saya katakan ini masalah hidup dan mati,” tekan Mantan Ketua Umum HKTI tersebut. (*Deon)