BANDUNG (CAHAYASIANG.ID) – Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat H. Taufik Hidayat beserta jajarannya menerima kunjungan Pengurus DPD Vox Point Indonesia Jawa Barat yang dipimpin Vincentia Jenni Retno Jumat, (14/1/2022).
Dalam kunjungan tersebut Jenni Retno berkolaborasi dengan Acil Bimbo mencoba melakukan inisiasi kepada pihak DPRD Jawa Barat terkait salah satu program Vox Point dalam forum dan gerakan sosial budaya serta kemasyarakatan Jawa Barat.
“DPD Vox Point Indonesia Jabar memang masih melakukan kajian walaupun sudah beberapa proyek yang kami lakukan sebagai usaha pembumian Pancasila yaitu bagaimana Pancasila dimaknai pada kehidupan keseharian pada akar Budaya Masyarakat Pasundan di Jawa Barat,” jelas Jenni Retno usai acara pertemuan.
Tapi, tambah Jenni, masih akan kami sempurnakan dengan mengajak tokoh-tokoh masyarakat dari berbagai lapisan yang memiliki center of influence kepada masyarakat luas.
“Mengapa proyek tersebut kami lakukan? Beranjak dari keprihatinan kondisi saat ini yang terjadi pada masyarakat Jawa Barat yang saat ini kita ketahui melalui banyak pemberitaan terjadi hal-hal yang kurang sekali mencirikan ke-khas-an budaya parahyangan yang sebenarnya banyak memiliki makna luhur dalam tatanan kehidupan masyarakatnya” imbuh Jenni.
Ketua DPD Vox Point Jawa Barat itu mencontohkan beberapa kasus seperti oknum pendidik yang memperkosa murid, anak bunuh orang tua dan sebaliknya, politik kebencian masyarakat kepada pemerintah karena residu pilpres/politik, intoleransi, politik identitas dan kasus-kasus lainnya.
“Hal ini sebagai akibat turunnya moral masyarakat yang tidak atau belum memiliki akar budaya yang kuat,” tandas Jenni Retno.
Dikatakannya, hari Senin mendatang pihak DPD Vox Point Jawa Barat akan mempresentasikan proyek pembumian Pancasila yang akan dilakukan oleh para dewan pakar Vox Point DPD Jabar, dihadapan Presiden RI Joko Widodo, pada saat kunjungannya ke UNPAR (Universitas Parahyangan) di Kota Bandung. (dey/wilson)