CAHAYASIANG.ID, Sangihe – Dinas Pertanian Kabupaten Sangihe terus berupaya meningkatkan produksi pertanian, khususnya di sektor holtikultura. Salah satu langkah nyata yang dilakukan adalah dengan membagikan bibit dan pupuk kepada para petani di 15 Kecamatan yang ada di Kepulauan Sangihe. Bantuan ini diharapkan dapat mendorong produksi dan hasil panen yang lebih optimal.
Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Sangihe, Franky Nantingkaseh, menyampaikan bahwa distribusi bibit dan pupuk ini diberikan kepada beberapa kelompok tani yang ada di Kabupaten Sangihe. “Untuk meningkatkan produksi holtikultura, Dinas Pertanian membagikan bantuan berupa bibit dan pupuk,” ungkapnya saat ditemui di ruang kerjanya pada Jumat (13/9/2024).
Selain memberikan bantuan fisik berupa bibit dan pupuk, Dinas Pertanian juga melaksanakan program edukasi yang dikenal sebagai “Sekolah Lapang” yang dilaksanakan di Kecamatan Manganitu Kampung Taloarane. Program ini dirancang untuk memberikan pengetahuan yang lebih mendalam kepada para petani mengenai teknik bercocok tanam yang baik dan benar.
Dalam program Sekolah Lapang, para petani diajarkan berbagai keterampilan, mulai dari cara penyemaian bibit, pemeliharaan tanaman, hingga penanganan hama dan penyakit yang sering mengganggu pertanian. Pengetahuan ini diharapkan dapat membantu petani untuk lebih mandiri dan efektif dalam menjalankan usahanya.
Tidak hanya itu, teknik pemupukan yang baik dan benar juga menjadi salah satu fokus utama dalam program ini. Dengan pengetahuan yang tepat, petani dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas hasil pertanian mereka, amat terlebih dapat meningkatkan kesejahteraan petani.
Dengan berbagai upaya yang dilakukan oleh Dinas Pertanian ini, diharapkan produksi holtikultura di Kabupaten Sangihe akan semakin meningkat dan mampu memenuhi kebutuhan pasar, baik lokal maupun di luar daerah.
(*Anto Harindah)