CAHAYASIANG.ID // TALAUD – Waktu Pelaksanaan Paskah Nasional Tahun 2022 di Kabupaten Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara, ditetapkan pada tanggal 17 Mei. Waktu tersebut bergeser dari waktu sebelumnya, 23 April.
Usulan tanggal 17 Mei menjadi hari kegiatan Paskah Nasional Tahun 2022 di Talaud menjadi pembahasan Panitia Lokal Paskah Nasional Tahun 2022 dan PGI pada tanggal 13 Maret lalu.
Kemudian, usulan itu dibahas kembali dan akhirnya ditetapkan dalam pertemuan yang dihadiri Gubernur Sulut, Wakil Gubernur Sulut, Sekertaris Provinsi Sulut, Pangdam XIII Merdeka dan Panitia Lokal Paskah Nasional Tahun 2022 pada 16 Maret 2022 di ruang Kerja Gubernur Sulut.
Waktu pencanangan Paskah Nasional Tahun 2022 juga bergeser dari sebelumnya, 14 April ke tanggal 1 April. Namun, untuk tempat pelaksanaannya, masih sama, di Desa Miangas.
Selain menetapkan waktu pelaksanaan, pertemuan tersebut juga membahas rencana menghadirkan Presiden Joko Widodo dalam kegiatan Paskah Nasional Tahun 2022 nanti. Gubernur Sulut Olly Dondokambey, Ketua Umum PGI Pdt. Gomar Gultom dan Ketua Panitia Nasional Jan Maringka yang akan bertemu langsung untuk mengundang presiden.
“Pada waktu dekat, Gubernur Sulut Olly Dondokambey, Ketua Umum PGI Pdt. Gomar Gultom dan Ketua Panitia Nasional Jan Maringka akan melakukan audensi dengan Presiden Joko Widodo, untuk mengundang Kepala Negara hadir dalam perayaan Paskah Nasional di Kabupaten Talaud pada tanggal 17 Mei 2022,” kata Ketua Sinode Germita Pdt. Arnold A. Abbas, selaku Ketua Panitia Lokal, dari Manado.
Dia menjelaskan, untuk transportasi, Gubernur Sulut akan memfasilitasi kapal PELNI berkapasitas 1000 – 1.500 orang. Ini disiapkan untuk para tamu, pimpinan agama serta gereja-gereja yang akan ke Talaud.
“Gubernur berharap, Bupati dan Wakil Bupati serta Sekda dan jajarannya bersama Panitia Lokal Paskah Nasional dapat mempersiapkan dengan baik pelaksanaan Paskah Nasional 2022 ini, karena akan menghadirkan Presiden RI Jokowi,” imbuh Arnold.
“Selanjutnya untuk acara Lounching Paskah Nasional diadakan di Miangas tanggal 1 April 2022 mendatang juga menjadi perhatian Gubernur Olly Dondokambey,” kata Arnold lagi, “sebab, Gubernur akan hadir dalam acara launching bersama Pangdam, Ketua Panitia Paskah Nasional, Menteri Hukum dan HAM Prof. Yasonna Laoly dan Ketua Umum PGI.” (Pembe)