CAHAYASIANG.ID, SULUT – Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey, SE secara resmi telah menyandang gelar Doktor Kehormatan. Adapun Gelar ini dianugerahkan oleh Universitas Sam Ratulangi melalui Sidang Terbuka Senat, di Auditorium Unsrat Manado, Kamis (20/9/2023).

Gubernur Olly Dondokambey diberikan gelar Doktor Honoris Causa Bidang Ilmu Manajemen karena dinilai layak disematkan gelar tersebut berhubung banyak sekali gebrakan dan program yang dibuatnya berhasil.
Kinerja dari Olly Dondokambey SE tersebut tentunya tidak lepas dari Kerjasama seluruh pihak, namun tentunya harus diapresiasi kemampuan manajemen penyelenggaraan pemerintahan oleh beliau. Oleh karenanya, ISEI Cabang Manado melalui Ketua Joy Elly Tulung dan Sekretaris Bobby Hamenda Bersama tim pakar Tim Pakar ISEI Cabang Manado-SULUT yang terdiri dari Vecky A.J. Masinambow, Een Walewangko, Agnes Lapian, Daniel Sondakh, Robert Winerungan, Imelda Ogi dan Victor P.K. Lengkong terpanggil dan tergerak mengusulkan kepada Rektor Universitas Sam Ratulangi untuk memberikan gelar Doktor kehormatan menyusul yang sudah dilakukan universitas di Tiongkok yang sudah lebih dahulu memberikan Profesor Kehormatan.

Penetapan Doktor Kehormatan kepada Olly Dondokambey dipimpin langsung oleh Rektor Unsrat, Prof. Dr. Ir. Oktovian Berty Alexander Sompie, M.Eng, IPU, ASEAN.ENG
Rektor Universitas Sam Ratulangi Manado Berty Sompie mengatakan anugerah Doktor Kehormatan adalah tradisi akademik yang diberikan kepada seseorang lewat pertimbangan dan kajian bahwa yang bersangkutan telah berjasa serta berkarya luar biasa.

“Gubernur Olly telah menjadi bagian dalam pengembangan pendidikan Unsrat. Sebagai Gubernur, Olly membuat daerah makin hebat di berbagai bidang khususnya dalam menjaga stabilitas ekonomi, keamanan dan politik,” kata rektor.

Adapun gelar Doktor Kehormatan yang diberikan kepada Gubernur Olly Dondokambey adalah yang pertama kali dilakukan sejak 62 tahun Unsrat berdiri.
Turut hadir dalam acara ini, Para Bupati dan Wali Kota se-Sulut, pejabat pemerintah dan jajaran forkopimda. (*Donny)