(Cahayasiang.id) JAKARTA – Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) RI Yasonna H. Laoly di Grand Ballroom Mercure Hotel Kemayoran Jakarta, Rabu (23/11) lalu,membuka Rapat Koordinasi Kemenkumham dalam rangka Pengendalian Capaian Kinerja TA 2022 dan Penyusunan Target Kinerja TA 2023. Rapat yang dihadiri pula oleh seluruh pimpinan tinggi (pimti) kantor wilayah se-Indonesia.
Sebelum Menkumham Yasonna menyampaikan sambutan sekaligus membuka acara, kegiatan dimulai dengan penandatanganan perjanjian kerja sama Balitbang Hukum dan HAM dengan 7 universitas. Diberikan pula apresiasi kepada kantor wilayah berupa penghargaan atas kinerja berdasarkan parametee IKPA, SMART, nilai SAKIP, nilai WBK/WBBM dan Tarja.
Menkumham Yasonna dalam kesempatan tersebut, mengajak seluruh jajaran Kemenkumham untuk lebih memperkuat sinergitas bersama-sama. “Tunjukkan kinerja kita semakin pasti dan berakhlak sesuai tema yang dicanangkan,” tegasnya
Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sulawesi Utara Haris Sukamto bersama para Kepala Divisi Kanwil, menghadiri pembukaan ini.(*/ak)