CAHAYASIANG.id, BITUNG — Ketua Partai Keadilan dan Persatuan (PKP) kota Bitung, Nabsar Badoa M.Si yang merupakan anggota DPRD Bitung, dimintai keterangan oleh Kejaksaan Negeri Bitung.jumat (07/01/2022).
Dipanggilnya Nabsar Badoa ini terkait adanya proyek Cold Storage di Kelurahan Batu Putih tahun 2002 silam. Nabsar Badoa mengatakan bahwa kedatangan dirinya di Kejaksaan bukan diperiksa, melainkan hanya dimintai keterangan terkait dengan dinas Perindustrian yang memberikan hibah bantuan yaitu Pabrik Es yang ada di Kelurahan Batu Putih pada tahun 2010.
“Saya datang di kantor Kejaksaan untuk dimintai keterangan terkait bantuan pemerintah soal keberadaan Cold Stotage tersebut,” katanya.
Lanjut Badoa, dinas perindustrian yang meminta bantuan kepada dirinya untuk mengelola Cold Storage tersebut.
“Hal ini tidak ada yang salah, saya hanya dimintai keterangan saja. Kapasitas saya bukan saksi namun hanya memberikan keterangan, terkait mesin cold storage dialihkan kepadanya pada tahun 2010,” jelas Nabsar Badoa.
“Mesinya sudah rusak, es batunya tidak bisa pakai dan kemudian saya perbaiki lagi. Namun skarang mesinya sudah tidak jalan, barang yang rusak saya tak ambil, hanya mini cold storage saja yang jalan. Jadi ada dua item mini cold storage dan mesin es batu,”kata pengusaha sukses di bidang perikanan ini. (Fer01)
Comments 1