Hari ini, Jumat (25/02/2022), Presiden Jokowi dan Rombongan Tiba di Sulawesi Utara

CAHAYASIANG.ID – Sulut // Hari ini, Jumat 25 Februari 2022, Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo dan rombongan tiba di Sulawesi Utara.

Turut mendampingi Presiden yaitu Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri BUMN Erick Thohir, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI M. Tonny Harjono, Komandan Paspampres Mayjen TNI Tri Budi Utomo dan Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin. Sebelumnya sudah tiba lebih dulu Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.

Jokowi dikabarkan akan meresmikan Jalan Tol Manado-Bitung ruas Danowudu-Bitung dan kemudian akan meninjau kegiatan vaksinasi COVID-19.

Kepala Dinas Komunikasi, Informasi, Statistik dan Persandian Pemprov Sulut, Evans Steven Liow membenarkan terkait rencana kunjungan Presiden.

“Rencananya yang disampaikan seperti itu, besok Pak Jokowi datang ke Sulut. ” Kata Liow

Adapun Tol Manado -Bitung dibangun sepanjang 39,9 kilometer. Terdiri dari dua ruas. Pertama, Ruas Manado-Danowudu sepanjang 26,35 kilometer. Kedua, Ruas Danowudu – Bitung seanjang 13,55 kilometer.

Foto kunjungan Presiden Jokowi ke Sulut waktu lalu, disambut Gubernur Sulut Olly Dondokambey

Tol Manado-Bitung dibangun, karena melihat Provinsi Sulut memiliki banyak potensi ekonomi yang harus terus dikembangkan, baik Perikanan di Bitung, pertanian, perkebunan, dan banyak destinasi pariwisata.

Menurut Jokowi, pengembangan sektor -sektor ini butuh dukungan infrastruktur, termasuk jalan tol. Tol Manado – Bitung, kata Jokowi terintregrasi dengan kawasan industri dan kawasan pariwisata di Sulut. Keuntungan lainnya, biaya logisitik lebih rendah, lebih efisien, daya saing meningkat, dan KEK akan dikembangkan lebih maju.

Jokowi pun optimistis, pariwisata di Sulut akan berkembang lebih baik dengan berakhirnya pandemi yang di hadapi saat ini. Tol terhubung ke kawasan ekonomi. Dan akan datang usaha baru bertumbuh, banyak lapangan pekerjaan akan meningkat. Sulut akan semakin berkembang dan maju. (JL)

Bagikan ini :
Exit mobile version